Tak perlu tahu siapa
Tak penting apa warna
Tak harus pakaian sama
Tak utama sama nada
Tak mesti sesuai mau anda
Yang penting tujuan sama
Jika satu tujuan indah suasana
Ketemu pada titik yang sama
Satu nusa satu bangsa
Satu bahasa serta satu negara
Agama itu jalan semata
Untuk sampai pada yang kuasa
Jangan rebutan surga
Tuhan itu bukan piala
Apalagi istri kedua
Surga itu hak kita semua
Habis disini ya di sana
Kalau tidak kesana mau kemana
Adakah tempat selain pada-Nya
Kalau ada kamu sendiri saja
Tuhan itu menguasai kita
Hidup ini perintah yang Maha Esa
yang penting taat serta waspada
Terimakasih mau membaca
Ha..ha..ha..ha..ha..ha
Lebih Menarik Lagi: