Istilah-istilah dunia perpustakaan | Blog Legenda Tauhid

Monday,April 28,2025

Istilah-istilah dunia perpustakaan


08.32 |

Tentang suatu karya ilmiah atau suatu peristiwa yang di ilmiahkan, tidak lepas dari yang namanya ISTILAH. Demikian juga dengan dunia perpus atau perpustakaan. Adapun istilah-istilah yang melekat di di dunia perpustakaan itu adalah sebagai berikut :

1. Pustakawan : Orang yang bekerja pada
lembaga – lembaga perpustakaan atau yang
sejenis dan memiliki pendidikan perpustakaan
secara formal.
2. Kepustakaan : Bahan – bahan yang menjadi
acuan atau bacaaan dalam menghasilkan atau
menyusun tulisan baik berupa artikel, karangan,
buku, laporan, dan sejenisnya.
3. Ilmu Perpustakaan : Bidang ilmu yang
mempelajari dan mengkaji hal – hal yang
berkaitan dengan perpustakaan baik dari segi
organisasi koleksi, penyebaran dan pelestarian
ilmu pengetahuan teknologi dan budaya serta
jasa- jasa lainnya kepada masyarakat, hal lain
yang berkenaan dengan jasa perpustakaan dan
peranan secara lebih luas.
4. Kepustakawanan : Hal – hal yang berkaitan
dengan upaya penerapan ilmu perpustakaan dan
profesi kepustakawanan.
B. Maksud dan Tujuan Pendirian Perpustakaan
Aktifitas utama dari perpustakaan adalah
menghimpun informasi dalam berbagai bentuk
atau format untuk pelestarian bahan pustaka dan
sumber informasi sumber ilmu pengetahuan
lainnya. Maksud pendirian perpustakaan adalah :
Menyediakan sarana atau tempat untuk
menghimpun berbagai sumber informasi untuk
dikoleksi secara terus menerus, diolah dan
diproses.
Sebagai sarana atau wahana untuk melestarikan
hasil budaya manusia ( ilmu pengetahuan,
teknologi dan budaya ) melalui aktifitas
pemeliharaan dan pengawetan koleksi.
Sebagai agen perubahan ( Agent of changes ) dan
agen kebudayaan serta pusat informasi dan
sumber belajar mengenai masa lalu, sekarang,
dan masa akan datang. Selain itu, juga dapat
menjadi pusat penelitian, rekreasi dan aktifitas
ilmiah lainnya.


Lebih Menarik Lagi:

Related Posts



Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar