Mengapa harus Ridha ? | Blog Legenda Tauhid

Monday,May 12,2025

Mengapa harus Ridha ?


21.13 |

Ulama sepakat bahwa ridaha itu hukumnya sunnah muakad. ridha itu puncak tawakkal dan kedudukan yang mulia. Ridha itu kedudukan serta keadaan yang diperoleh tanpa sebab,bisa juga memperolehnya dengan melaksanakan sebab atau usaha.tergantung kedudukan ilmu-faham dan makrifatullah.

Rasulullah bersabda : Manqola ana asyhadu anla ilaha illallah wa asyhadu anna muhammad darrosulullah, rodhitubillahi rabba wal islamu diina, wa bi muhammadin nabiyyawwa rosuula, taatsarol iman fi qolbih.

Artinya : Barangsiapa yang beritiqad dan ridaho dalam hatinya ,dan lisannya mengucapkan Aku bersaksi bahwa tiada sesembahan selain Allah dan aku bersaksi bahwa islam itu agama yang lurus, serta di ridhoi oleh Allah, dan Nabi muhammad itu rasul dan utusan Allah, maka orang tersebut akan merasakan nikamatnya iman.hadis muttafaqqun alaih.

 Dari hadis ini dapat disimpulkan 3 macam ridha.

1. Ridho pada Allah sebagai pemelihara dan raja dunia akhirat,.Yang memberi manfaat maupun mahdhorot.
2.Ridha pada Islam. bahwa islam itu agama yang yang paling lurus-benar-selamat. dan jalan satu-satunya yang menyelamatkan;

3. Ridho bahwa nabi muhamad itu satu-satunya nabi. penutup para nabi dan raja syafaat di dunia dan akhirat, serta sepakat dengan apapun yang beliau bawah dan ajarkan kepada ummat manusia.

Mengapa harus melakukan 3 macam ridho ini, dan apa buahnya kalau melaksanakan 3 macam ridho ini ??

Ini jawabanya :

1,Karena hamba itu hanya memasrahkan segala urusannya pada Allah sang raja empunya maslah.
2.Karena apaun yang di kehendaki Allah pasti baik. adapun segala kontradiksi yang terjadi di dunia ini hanya sebatas pandangan kita yang terhijab.

3. Karena orang yang ikhlas menyembah tidak boleh dan tidak akan bantah atas kehendakNya Allah.
4. Karena hamba ialah pihak yang mencintai.konsekuensinya yang mencintai adalah ridha dengan apapun yang di lakukan oleh kekasih.

5. Karena tahu persis adanya baik dan buruk itu atas mau atau kehendaknya Allah.
6. Karena hamba itu suka bodoh dan suka mendzolimi diri sendiri..QS.Al baqarah : 216
7. Karena hamba adalah seorang muslim, di mana muslim artinya orang yang sudah berserah diri pada Allah

8. Karena orang yang mengenal Allah. orang yang mengenal Allah pasti tidak menemukan sedikitpun kekurang dan keagunggan Dzat-sifat-asma-dan af'al nya Allah.
9.Karena tahu bahwa, jikalau hamba ridho pada Allah maka Allahpun akan ridaho. dan apabilah hamba marah maka Allah akan murka pada hambaNya, seperti pada iblis dan adam, walaupun adam di ampuni setelah beliau minta ampun pada Allah.

10.Karena ridha pada Allah - rasulullah dan agama islam, dapat membuahkan berbagai kemanisan dan kenikmatan, yaitu karunia-nikmat-beban jadi ringan- kegembiraan dan lain - lainnya

11.Karena bisa jadi di penuhi dengan kesenagan-kegembiraan dan nikamat - nikmat itu menjadi sebab seorang hamba tidak mendapatkan ridhanya Allah ( naudzubillah ). Bisa jadi juga takdirnya Allah menimpa seorang hamba sehinga sesak nafas kehidupannya, namun  hanya dengan cara itu Allah mau menyempurnakan Allh sabar-ridha- tawakkal- tafwidz dan lain- lain.


WALLAHU A'LAM




Lebih Menarik Lagi:

Related Posts



Comments
1 Comments

1 komentar:

Posting Komentar