riak gelombang lautan samudera
membelah tanah tanah subur berbudaya
mengingatkan akan darah darah saudara
di nusa seberang langit ujung nusantara
sejarah menyimpan tekad mulia
langit tergetar kala sumpah bergelora
mantra pembebasan dari kolonial masa
hingga sisakan kisah cerita
bahwa
tanah air itu seluas nusantara
darah bangsa itu satu dalam bhineka
dan bahasa itu lahir dari ragam agung budaya
lalu kemana sumpah berjanji
kala negeri merdeka arungi jalan terjal negeri
merengkuh cita cita titipan leluhur berbudi
sejak dulu hingga kini
dan pekik merdeka sering kau teriakkan
saat saudaramu tertikam didera kemalangan
dan senjata terhunus enggan kau sarungkan
saat isu isu SARA pemecah belah
terhembuskan
dan caci makian lantang kau serukan
saat demokrasi negeri memilih sang pucuk
pimpinan
saudara
sumpah itu sakti
bukan sekedar ucap janji
apalagi sumpah serapah benci
saatnya benahi diri
dan mengingat kembali
pesan luhur pendahulu negeri
Oleh : Rahab genendra
Lebih Menarik Lagi: